Sabtu, 19 April 2014

Sosialisasikan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan Warga SMKN 13 Kota Malang

Kamis tanggal 13 Maret 2014 dimulai sejak pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB bertempat di Aula SMKN 13 Malang, BNN Kota Malang menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi P4GN di Lingkungan Pelajar SMK Negeri 13 Malang dengan mengambil tema kegiatan yaitu Mewujudkan generasi sehat tanpa penyalahgunaan narkoba. 
Topik yang diangkat dalam kegiatan tersebut adalah Remaja dan bahaya penyalahgunaan narkoba yang disampaikan oleh Penyuluh BNN Kota Malang Yudhi Lukman, SH. Kegiatan ini dihadiri oleh kurang lebih 100 orang siswa dari kelas X dan XI SMK Negeri 13 Malang, terdapat penambahan peserta kegiatan sosialisasi sebanyak 50 orang siswa dari sasaran yang ditentukan sebelumnya, yaitu sebanyak 50 siswa dikarenakan keingintahuan dari para siswa tentang bahaya penyalahgunaan narkoba agar mereka tidak terjebak dalam pergaulan bebas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar